Iklan

Oktober 17, 2024, Oktober 17, 2024 WIB
Last Updated 2024-10-17T14:38:43Z
Berita BulelengPilkada 2024PolitikSuardanaSugawa

Hadiri Piodalan Di Pura Puseh Wanagiri, Sugawa - Suardana Komitmen Menata Wisata Desa dan Tingkatkan Bantuan Subak

Advertisement

Ket Foto : Mulia - PAS dan Sugawa - Suardana menghadiri Piodalan di Pura Puseh Desa Wanagiri.(ist)

Buleleng, Bertepatan Dengan Purnama Kapat  yang jatuh pada kamis (17/10/2024) Paslon Gubenur dan Wakil Gubernur Bali  Mulia - PAS  serta Calon Bupati Wakil Bupati Sugawa - Suardana menghadiri Piodalan di Pura Puseh Desa Wanagiri Kecamatan Sukasada kabupaten Buleleng.

Dalam diskusinya, Baik Mulia - PAS  dan Sugawa - Suardana, Bendesa Adat dan Para manggala di  Desa Adat Wanagiri bersinergi menata kawasan desa Adat Wanagiri dengan view danau Buyan dan Danau Tamblingan.

"Jadi kita akan tata desa wanagiri ini menjadi kawasan desa wisata yang lebih baik," terang sugawa Korry pada Redaksi Balijani.id 

Dikatakan juga oleh Paslon Sugawa - Suardana ini bahwa pihaknya Tidak berhenti disana pihaknya juga akan menata lahan parkir dan penanganannya akan diserahkan pada Desa Adat dan Desa Dinas.

Menurutnya adalah bagian daei perhatiannya pada Potensi dan variasi pengelolaan desa kawasan wisata yang akan dilengkapi jalan untuk pejalan kaki dan jalur sepeda.

" Selain itu juga akan dilengkapi dengan area area selfi, sehingga desa wanagiri ini menjadi daerah tujuan wisata alternatif." imbuh Sugawa begitu semangat dalam untuk menata desa Wanagiri menjadi Destinasi wisata yang indah 

Hal lainnya adalah pihaknya juga memperhatikan bagaimana peran peran subak kedepannya dengan mengalokasikan dana yang sampai saat ini hanya 10 juta ke kelompok subak ditingkatkan menjadi 50 juta perkelompok.

"Harapannya degan meningkatnya bantuan kepada warga subaknya perannya lebih dioptimalkan dalam menjaga dan melestarikan tanaman basah dan kering serta sawah basah dan kering, "Tutup Calon Bupati Buleleng Sugawa Korry.(tim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar